Laporan Perjalanan Alfin Nadha di Vihara Ratanavana Arama

Laporan Perjalanan Alfin Nadha di Vihara Ratanavana Arama



Penulis: Moch. Robiun*

Saya Robi'un, akan bercerita perjalanan ke Vihara Lasem. Pada hari Kamis kemarin,saya dan teman-teman kelas 11 IPS 5 berkunjung ke Vihara di Lasem.

Saya dan teman-teman saya ke Vihara naik bus mini dan bus yang saya naiki itu bagus sekali dan ada tvnya juga. Di perjalanan ke Vihara saya lewat desa Warugunung yang pemandanganya indah.

Jalan menuju vihara Sendangcoyo sangat sejuk dan hijau. Saat saya tiba di sana saya dan teman-teman saya sudah siap mau meniliti di Vihara.

Sebelum meneliti saya dan teman-teman saya di beri tahu aturan-aturan oleh guru saya, dan harus di patuhi. Setelah itu saya meneliti bertanya-tanya kepada pengurus vihara.

Di sana tidak hanya meniliti, tetapi juga berfoto. Karena pemandanganya sangat bagus sih.

Tempatnya juga tinggi dan indah. Buah-buahanan banyak. Ada buah nangka, buah naga, delima, juwet, mangga,  dan pepaya.

Setelah meneliti, saya dan teman-teman Saya beristirahat dan makan. Setelah meniliti ke vihara, saya dan temman-teman saya bertugas di bagi kelompok untuk berwawancara ke penduduk Sendangcoyo.

Yang saya wawancarai dua rumah tangga. Yang pertama beraga Islam. Yang kedua beragama Buddha.

Setelah wawancara saya dan teman-teman saya pulang, tetapi saya pulang bersama Alvian, teman saya. Saya pulang naik sepeda motor. Tiba juga di SMA Negeri 1 Pamotan dan setelah itu saya pulang ke rumah.

*Siswa SMA Negeri 1 Pamotan Kelas XI Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial 

Post a Comment

Previous Post Next Post